Tuesday 14 November 2017

Cara Install Busybox dan Universal init.d Android


Bagi anda yang ingin memasang tweak, ini akan sangat dibutuhkan.
  1. BusyBox, bisa didownload disini
  2. Universal init.d, bisa didownload disini

Cara instal busybox :
  • Buka BusyBox yang sudah diinstall
  • Ceklik kotak "Auto Updated BusyBox" yang ada di sudut kanan atas
  • Lalu pilih smart install dan tunggu hingga proses selesai

Cara Support init.d :
  • Buka Universal init.d yang sudah terinstall
  • lalu pilih Active dan tunggu hingga muncul pop-up SUCCESS
  • Untuk mengecek, anda hanya perlu menekan tombol Verify
Selesai, dan sekarang perangkat anda siap menggunakan tweak.

Kumpulan Tweak Untuk Android

Kali ini saya akan berbagi sesuatu yang mungkin sangat banyak dicari oleh para opreker android, yaitu tweak. "Tweak? Apa sih tweak itu? Apa sih kegunaan tweak itu? Kira-kira ada akibatnya gak ya?" Mungkin itu yang akan anda pikirkan ketika baru mendengar kata tweak ini.

  • Apa itu tweak? Tweak adalah sebuah script yang memerintahkan program pada system suatu devices/perangkat (baik PC, android, maupun perangkat lain) untuk bekerja seoptimal mungkin melebihi batas standard tugasnya.
  • Apa kegunaan tweak? Tweak sangat berguna sekali terutama untuk perangkat low end/high end yang rata-rata memiliki spesifikasi yang makin tertinggal seiring berkembangnya teknologi. Semakin modern, semakin bagus performanya. Semakin bagus performa perangkat, maka setiap developer dari aplikasi akan terus mengikuti perkembangan dari suatu perangkat tersebut. Oleh karna itu, banyak devices low end/high end tidak bisa menggunakan aplikasi yang terbaru . Disinilah tweak akan berperan.
  • Resiko menggunakan tweak ini jelas ada, yang pasti adalah kerusakan dari software. Dan lebih parah lagi bisa berpengaruh ke hardware devices tersebut. Oleh karna itu kita harus berhati-hati dalam memilih dan mengganti tweak yang digunakan.
Berikut beberapa koleksi tweak yang sudah saya coba di lenovo A369i saya :
Baca juga :

Cara Download Melalui MEGA


Halo sobat-sobat downloader, kali ini saya akan memberi informasi mengenai cara mendownload berkas apapun melalui link . Mungkin sobat-sobat yang sudah terbiasa mendownload pasti tidak asing dengan link ini, karena MEGA menurut pengalaman saya adalah salahsatu link yang stabil untuk mendownload maupun mengupload berkas.
Oke sekarang lansung saja saya jelaskan cara mudah download suatu file dari MEGA.

Untuk perangkat android :
  1. Download MEGA melalui playstore disini
  2. Jika sudah terinstall aplikasi MEGA di android anda, anda bisa log in (jika sudah ada akun MEGA) atau sign up (untuk membuat akun baru)
  3. Sekarang buka link download file yang diinginkan melalui browser/peramban bawaan android
  4. Maka secara otomatis akan menuju aplikasi MEGA yang sudah di dowload tadi, dan menunjukan file yang akan anda download
  5. Tekan anak panah yang ada di samping kanan file kemudian pilih unduh
  6. Selesai, file yang anda inginkan terdownload dengan kecepatan yang stabil!
Untuk browser PC/Komputer anda :

  1. Klik link MEGA, maka anda langsung tertuju ke tab MEGA
  2. Pilih "download trough your browser"
  3. Selesai! file yang anda inginkan sudah terdownload




Tidak sulit bukan untuk mendownload melalui MEGA? Selain lebih stabil, kita juga akan merasakan speed download yang lebih cepat.